Monday, November 23, 2009

Review Hasil : Tampak Rancangan PA 5 (19 Nop-2009)

TENTANG GAMBAR TAMPAK
Melihat hasil yang telah saya terima, terdapat beberapa hal yang mungkin diperhatikan dalam pemahaman tentang gambat tampak. Gambar tampak merupakan hasil dari proyeksi terhadap permukaan bangunan dari arah tertentu. Sehingga dikarenakan sebuah proyeksi maka gambar tidak mempunyai titik hilang seperti gambar perspektif.
Hasil tugas tampak masih menyuguhkan gambar tampak dalam bentuk perspektif.

DESAIN BANGUNAN
Beberapa desain sudah memberikan gambaran yang baik terhadap aplikasi sebuah tema. Dengan penyelesaian yang sedikit rumit desain-desain tersebut memberikan citra yang unik. Beberapa desain lainnya masih memberikan kesan yang sangat sederhana tanpa berbuat apapun untuk mencapai keunikan sebuah rancangan. Bentuk belum mempunyai tujuan yang pasti , akan berubah dari tradisional atau mirip tradisional. Dimana keduannya harus masih memperlihatkan elemen yang menghubungkan dengan kondisi tradisionalitas arsitektur.

DESAIN RUANG LUAR
Penyelesaian ruang luar masih menjadi bagian yang terpisah bagi sebagian rancangan PA 5 ini. Hal tersebut diperlihatkan dengan pengaturan yang seadanya terhadap lahan parkir, elemen ruang luar, fasilitas ruang luar lainnya. Parkir dirancang dengan terpaksa memenuhi bagian sisa ruang diluar bangunan. Penempatan vegetasi yang tak teratur dan terencana secara estetika. Banyak rancangan yang memisahkan ruang luar dan ruang dalam secara tegas, sehingga tidak banyak varian ruang baru yang menciptakan nilai ruang yang unik (tidak umum).





Dosen MK PA 5
Heru Subiyantoro, ST., MT.

No comments: